Presiden Joko Widodo melalui akun Instagramnya juga turut merasakan beratnya beban yang dihadapi masyarakat dalam merayakan Lebaran.
"Tak ada gelar griya (open house), mudik, atau salat Id di lapangan pada hari Lebaran tahun ini. Memang ini berat, tapi kita alami dan hadapi bersama-sama. Semoga pandemi ini segera berlalu agar kita dapat bertemu dan saling melepas rindu," tulisnya.
Tak terkecuali dengan Keluarga Besar Yayasan Suara Islam dan Keluarga TKIT Al-Huda dan KB Alami Al_Huda Menyelengarakan Halal Bihalal Secara Virtual. Pada Hari Jumat 28 Mei 2020
Ketua Yayasan menyampaikan permohonan maaf kepada seluruh jajaran, menyadari silaturahim lebaran kali ini berbeda dibandingkan sebelumnya, yakni dilakukan secara virtual karena adanya pandemi Covid-19. Meski begitu, hal itu tidak menghalangi untuk umat menyambung silaturahim.
"Saya ingi menyampaikan minal aidzin walfaidzin, sudah lama kita tidak bertemu secara fisik sejak pandemi, tiga bulan barangkali, karena itu memang hari ini kita bisa saling memohon maaf,"
Allahu akbar.. Allahu akbar.. Allahu akbar.. Walillahilham..
Atas nama pribadi Saya dan keluarga, mengucapkan..
Selamat Hari Raya Idul Fitri
1 Syawal 1441 H. 24 Mei 2020
Mohon maaf lahir dan bathin atas segala salah dan khilaf..
تَقَبَّلَ اَللّهُ مِنَّا وَ مِنْكُم تَقَبَّلْ يَا كَرِيْم آمــــــــــــــــــين يا رب العالمين
Taqobbalallahu minna wa minkum, Taqabal yaa Kariim. Barakallahu Fiikum.....